Cara Membuat Tali Dengan Corel Draw - Sebenarnya, dulu saya sangat kebingungan dalam membuat gambar tali, berbagai cara saya lakukan, namun hasilnya tidak memuaskan, proses pengerjaan yang sangat lama, namun hasilnya begitu jelek. Namun setelah saya mencari - cari artikel yang membahas tentang corel draw, akhirnya saya bisa membuat gambar tali di corel draw dengan sangat mudah.
Ini berawal ketika saya ingin membuat suatu gambar mengenai kegiatan pramuka, ya karena saya memang anak pramuka. Tetapi saya sangat kesulitan dalam pembuatan talinya, dan yang bisa kalian tebak, hasil gambaran saya jadi berantakan sekali
Namun itu hanya masa lalu, sekarang kita akan belajar bersama membuat gambar tali menggunakan corel draw, yang pastinya tutorial ini bisa mudah kamu pahami. Saya akan menjelaskan dengan lebih rinci lagi supaya kamu bisa lebih mudah mempraktekan cara tutorial ini.
Baca Juga : Cara Membuat Bayangan Gambar Dengan Corel Draw.
Baiklah, supaya tidak membuang - buang waktu lagi, kita mulai praktekan sekarang. Cara membuat gambar tali dengan corel draw :
- Pertama, buka corel draw kamu seperti biasa, namun agak lebih hati - hati dalam membuka corel draw ini. Buka dia dengan lemah lembut dan penuh dengan kasih sayang dan cinta. Kemudian, pilih New.
- Kedua, buatlah garis bolak - balik dengan Bezier Tool, kalian sudah tahu bukan apa yang saya maksud garis bolak - balik ? Lebih jelasnya lihat gambar di bawah.
Cara membuatnya, buat terlebih dahulu garis ke arah pojok bawah, lalu balik lagi arahkan ke node garis awal. - Ketiga, bentuk garis tersebut dengan shape tool, menyerupai potongan tali. Atau supaya lebih jelas, bisa kamu buat seperti gambar di bawah.
- Setelah itu, duplicate gambar potongan tali tersebut dengan cara menekan tombol CTRL + D pada keyboard. Letakkan hasil duplicate gambar tersebut agak jauh dari gambar pertama.
- Kemudian, kita akan membuat pola tali memanjang. Supaya kita tidak susah - susah lagi membuat satu persatu bentuk tali tersebut, gunakan perintah Blend Tool pada toolbox untuk menggandakan gambar sesuai dengan perintah kita, atau lihat seperti gambar di bawah.
Caranya, arahkan blend tool ke gambar pertama, lalu tarik ke gambar yang kedua, kamu bisa mengubah jumlah gambar yang ingin digandakan di property bar. - Lah, kok gambarnya cuma tali lurus ? Untuk membuat bentuk talinya, kita perlu membuat bentuk sesuai keinginan kita menggunakan bezier tool dan mengatur kelengkungannya menggunakan shape tool.
- Setelah itu, untuk membuat tali mengikuti pola, klik pada property bar, Path Property -> New Path sampai muncul tanda panah, lalu klik pada bentuk/objek yang baru saja dibuat.
- Kemudian, pilih More Blend Option -> Centang pada Blend along full path dan rotate all objects. Sehingga hasilnya seperti gambar dibawah.
- Selanjutnya, pisahkan objek tali dengan lengkungan/bentuk bantuan yang kita buat tadi, caranya klik kanan -> Break Blend Apart. Hapus lengkungan tersebut.
- Sebelum mewarnai, seleksi terlebih dahulu semua objek tali, lalu tekan CTRL + G untuk Group semua objek. Sekarang tinggal mewarnai sesuka hati kita. Untuk pewarnaannya, gunakan Fontain Fill.
- Kalian bisa mengkreasikan gambar tali tersebut sesuai dengan keinginan kalian. Seperti menambahkan efek bayangan dengan drop shadow.
Baca Juga : Cara membuat wajah kartun dengan corelDRAW
Bagaimana, sangat gambang bukan ? Membuat Gambar Tali Dengan Corel Draw. Sekian dari KitabCyber , jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan lewat komentar.
0 Response to "Cara Membuat Gambar Tali Dengan CorelDRAW"
Post a Comment
Baca dulu sebelum komentar, komentar yang tidak sopan atau mengandung spam akan dihapus.